Home » » Tips Puasa Sehat

Tips Puasa Sehat

Written By Eco Racing on Tuesday, December 25, 2012 | 1:53 AM

Bagi Anda yang sedang menjalankan puasa, atau mungkin akan menjalankan puasa, ada beberapa tips yang bisa dijadikan referensi agar puasa tetap sehat. Tips ini saya peroleh dari harian Suara Merdeka terbitan sabtu 13 agustus 2011, di hal 8, berikut:

Jangan terlalu banyak tidur
Walaupun tidur dianggap ibadah bagi orang yang berpuasa, akan lebih baik jika saat berpuasa kita tetap produktif. Dari segi kesehatan, menggerakkan badan ketika puasa dapat melancarkan peredaran gula darah ke seluruh tubuh.

Makan ketika lapar dan berhenti sebelum kenyang
Lakukan sahur dan berbuka puasa secara teratur dengan makanan yang baik namun tidak berlebih-lebihan, Makanan yang dikonsumsi harus sesuai dengan porsi yang dibutuhkan. Saat berbuka, mulailah dengan makanan yang manis. Namun jangan terlalu banyak makanan manis karena akan berefek tidak baik pada kesehatan.
 
Hindari makanan berlemak
Seimbangkan asupan nutrisi yang Anda konsumsi. Jangan terlalu banyak lemak, seimbangkan sayur, buah, lauk pauk, dan karbohidrat. Berlebihan mengkonsumsi makanan yang minim serat akan menyebabkan pencernaan Anda terganggu. Salah satunya adalah konstipasi atau susah buang air besar.
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

 
Support : template | game | android
Copyright © 2013. TIPS & INFORMASI KESEHATAN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger